25 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Pemprov Bersama BP2MI Fasilitasi Kepulangan Jenazah Pekerja Migran Indonesia asal Lampung

Newslampungterkini.com – Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Tenaga Kerja bekerjasama dengan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) memfasilitasi kepulangan dua jenazah PMI asal Lampung.

Kedua Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Lampung yang diketahui bekerja di Taiwan tersebut yaitu Septiana Nursari asal Kota Metro yang meninggal karena sakit dan Triyani asal Kabupaten Lampung Selatan yang meninggal akibat terjatuh dari lantai 4.

Baca Juga :  Pj Gubernur Tinjau Langsung Normalisasi Aliran Sungai Way Sukamaju di Teluk Betung Timur

Proses pemulangan kedua jenazah asal Lampung tersebut bersamaan dengan kepulangan 121 PMI dan 8 jenazah PMI lainnya menggunakan pesawat Batik Air, yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta Tangerang Banten, pada Jumat (20/8/2021) malam.

Baca Juga :  Terima Kunjungan Pengurus PHDI, Pj Gubernur Apresiasi Turut Menjaga Kerukunan Umat Beragama di Provinsi Lampung

“Dari delapan jenazah PMI tersebut, ada dua orang yang berasal dari Lampung. Mereka sempat tertahan beberapa bulan di Taiwan karena terkendala transportasi,” kata Kepala UPT BP2MI Lampung, Ahmad Salabi.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

(bbg/kmf)

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.