Jelang Imlek, PSMTI Provinsi Lampung Beri Bantuan Beras dan Angpao

Newslampungterkini.com – Menjelang Imlek, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Provinsi Lampung kembali melaksanakan bakti sosial untuk warga Tionghoa yang kurang beruntung dan siswa SD, SMP, SMU, SMK Xaverius, dan Penabur.
Pemberian bantuan berupa beras 10 kg dan angpao ini dilaksanakan kepada warga yang berada dibeberapa tempat diantaranya di Kota Karang, Sukaraja, Pasar Cimeng dan Bumi Waras, kota Bandar Lampung, Sabtu (22/1/2022).
Selain Sekretaris PSMTI Lampung Steven Cheng, turut serta dalam bakti sosial ini Wakil Ketua Bidang Pendidikan dan Hubungan Internasional PSMTI Provinsi Lampung Ho Cen Liang dengan para anggota sukarelawan PSMTI Lampung, serta perwakilan Polisi Militer Angkatan Laut Lampung.
Sekretaris PSMTI Lampung Steven Cheng mewakili Ketua PSMTI Provinsi Lampung Christian Chandra mengatakan, hari Imlek adalah hari yang paling penting untuk warga Tionghoa, pada malam Imlek harus makan bersama dengan keluarga tercinta dengan makan enak dan memberikan hadiah untuk anak dan cucu kita.
“Saat merayakan Imlek kita sedang berbahagia dengan keluarga kita, kita selalu ingat masih ada saudara kita yang kekurangan, maka kami dari PSMTI Lampung dan Polisi Militer Angkatan Laut berbagi kasih kepada saudara kita yang kurang beruntung,” ujar Steven dirumah penerima bantuan.
Steven juga mengajak warga Tionghoa yang berkecukupan untuk berbagi kasih kepada saudara saudara lainnya.
“Alangkah baiknya di hari Imlek ini kita merayakan dengan berbagi kasih, dari pada merayakan dengan diri sendiri,” ungkapnya.
Disampaikan Steven, Dimasa pandemi Covid-19 saat ini banyak masyarakat yang terdampak ekonominya. Dan bantuan ini sebagai rasa kepedulian PSMTI Lampung kepada masyarakat kota Bandar Lampung yang akan merayakan hari raya Imlek.
“Mudah mudahan yang kita lakukan ini bermanfaat. Dan ini akan kami lakukan secara berkelanjutan,” terang Steven.
Steven Cheng juga menyatakan, PSMTI dan Polisi Militer Angkatan Laut semakin kompak melakukan kegiatan yang bermanfaat untuk masyarakat provinsi Lampung
“Kami ikut merasakan beban berat yang kita hadapi semua. Kita tidak mengenal lelah dan selalu semangat turun ke lapangan untuk membantu sesama,” ujar Steven.
Sementara itu salah satu penerima bantuan, Andre dan ke dua anaknya yang masih duduk di sekolah dasar merasa sangat senang dan terharu atas kedatangan rombongan PSMTI yang memberi bantuan berbagi kasih ini.
Andre yang sehari hari bekerja sebagai ojek online berpenghasilan 30 ribu rupiah perhari dan istrinya seorang asisten rumah tangga itu menyampaikan terima kasih kepada PSMTI atas kepedulian dan bantuan beras serta angpau yang di terimanya.
“Terimakasih semua ini sangat berarti dan bermanfaat bagi kami,” ungkap Andre saat menerima bantuan di rumahnya yang terletak di Sukaraja.
Perwakilan Polisi Militer Angkatan Laut yang turut serta pada bakti sosial berbagi kasih tersebut mengatakan bahwa kegiatan sangat menyentuh dan bermanfaat bagi masyarakat. Dirinya juga berharap hal baik seperti ini dapat terus dilakukan untuk meringankan beban masyarakat.
(sen)