Walikota Apresiasi Kesadaran Masyarakat Kota Bandar Lampung Ikuti Vaksinasi
Newslampungterkini.com – Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana mengapresiasi kesadaran masyarakat Kota Bandar Lampung untuk melaksanakan vaksinasi.
Hal itu disampaikan Walikota Eva Dwiana saat meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid – 19 di Sentra Vaksinasi Pasar Tengah Kota Bandar Lampung, Jumat (12/11/2021).
“Alhamdullilah kesadaran masyarakat untuk mengikuti vaksinasi cukup tinggi, hal ini dapat mempercepat upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di kota Bandarlampung,” ujarnya.
Walikota juga meminta kepada masyarakat yang belum menerima dosis vaksin untuk segera melaksanakan vaksinasi di sentra vaksin, Puskesmas dan kelurahan di Kota Bandar Lampung.
Dalam kesempatan ini, Walikota Bandar Lampung bersama jajaran mendatangi pedagang dan pengunjung di pertokoan pasar tengah yang belum menerima dosis vaksin untuk melakukan vaksinasi di sentra vaksin yang telah di sediakan.
Hadir mendampingi Walikota dalam peninjauan ini, Kepala Pelaksana BPBD Kota Bandar Lampung, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandar Lampung, Plt. Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandar Lampung.
(sen)