26 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Di Lampung : 87 Travel Gelap Ditilang, 590 Kendaraan Putar Balik

Newslampungterkini.com – Sampai hari ke-8 Operasi Ketupat Krakatau 2021 atau Kamis (13/5/2021) Direktorat Lalu Lintas Polda Lampung telah memeriksa sebanyak 29.801 unit kendaraan.

Hal itu disampaikan Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad yang juga Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) Bantuan Operasi (Banops) Operasi Ketupat Krakatau Polda Lampung Tahun 2021, Jumat (14/5/2021).

Kombes Pol. Zahwani Pandra juga menyampaikan berdasarkan data di 9 pos penyekatan, hingga 13 Mei 2021 Pukul 06.00 WIB sebanyak 590 unit kendaraan diminta putar balik.

Baca Juga :  Eksekusi Bangunan di Kelurahan Sukarame Baru Oleh Pengadilan Negeri Berlangsung Tegang

Kemudian rapid test antigen secara random sebanyak 1.178 orang dengan hasil negatif 1.175 orang dan 3 orang dinyatakan positif.

“Sebanyak 87 travel gelap dilakukan penindakan pelanggaran berupa tilang dan membagikan masker kepada masyarakat sebanyak 473 buah,” jelas Kombes Pol. Zahwani Pandra.

Menurut Kombes Pol. Zahwani Pandra, hingga 12 Mei 2021, terdata sebanyak 21 kecelakaan lalu lintas, bila dibandingkan dengan H7 sebanyak 7 kejadian dan H6 sebanyak 5 kejadian, mengalami kenaikan 40% dengan korban meninggal dunia 8 orang, luka berat 9 orang dan luka ringan sebanyak 16 orang dengan kerugian materil Rp82.900.000.

Baca Juga :  Pj Gubernur Hadiri Ramah Tamah dengan Ketua MPR RI Ahmad Muzani dan Acara Syukuran Ketua DPRD Lampung Ahmad Giri Akbar

Dipaparkan Kabid Humas Polda Lampung ini, data arus naik dari Merak (mudik) dan arus naik dari Bakauheni (balik) angkutan Lebaran Tahun 2021.

Naik dari Merak per 6 – 12 Mei. kapal yang beroperasi sebanyak 338 unit, pejalan kaki 15.704 orang, yang berada di dalam kendaraan 2.803.061 orang.

Baca Juga :  Pemerintah Provinsi Lampung Revitalisasi Stadion Pahoman

Kendaraan roda dua sebanyak 15.506 unit, kendaraan roda empat 33.569 unit, bus 2.238 unit, truk/kendaraan besar 35.921 unit.

Naik dari Bakauheni per 6 – 12 Mei 2021. Jumlah kapal yang beroperasi 356 unit, pejalan kaki 5.544 orang, yang berada dalam kendaraan 167.695 orang, kendaraan roda dua 2.657 unit, kendaraan roda empat 20.436 unit, bus 2.113 unit, truk/kendaraan besar sebanyak 31.706 unit.

(red/bbg)

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.