27 Januari 2026

News Lampung Terkini

Portal Berita Lampung

Soal Sekolah Siger, Begini Penegasan Wali Kota Bandar Lampung

News Lampung Terkini

Newslampungterkini.comPemerintah Kota Bandar Lampung menegaskan bahwa pendirian Sekolah Siger bertujuan untuk membantu anak-anak dari keluarga kurang mampu agar tetap bisa melanjutkan pendidikan.

Hal ini disampaikan langsung oleh Wali Kota Eva Dwiana dengan penuh haru saat memberikan sambutan dalam acara pembagian perlengkapan sekolah gratis bagi siswa kelas 1 SD dan kelas 7 SMP di SMP Negeri 31 Sukabumi, Bandar Lampung, Senin (26/1/2026).

Pada acara ini juga turut dihadiri Ketua Komisi IV DPRD Kota Bandar Lampung, Asroni Paslah.

Baca Juga :  Pemkot Bandar Lampung Perkuat Sinergi dengan Badan Pusat Statistik

Wali Kota Eva Dwiana menegaskan bahwa Sekolah Siger hadir sebagai solusi bagi anak-anak yang tidak diterima di sekolah negeri dan tidak mampu masuk sekolah swasta

Sekolah Siger ini untuk anak-anak kami yang kurang mampu, anak-anak yang tidak bisa sekolah. Pemerintah hadir untuk mereka,” ujar Wali Kota Eva Dwiana sambil berkaca-kaca.

Baca Juga :  Sepak Bola Liga 4 Lampung "Pacak-Pacak Mesuji Bangkit"

Menurutnya, pendirian Sekolah Siger merupakan bentuk tanggung jawab pemerintah dalam memastikan seluruh warga mendapatkan akses pendidikan yang layak.

“Sekolah Siger menampung anak-anak yang tidak masuk ke sekolah negeri maupun swasta. Apa itu salah? Tugas pemerintah adalah memberikan yang terbaik untuk masyarakatnya,” tegasnya.

Wali Kota juga menjelaskan bahwa kondisi perkotaan seperti Bandar Lampung tidak terlepas dari persoalan ekonomi masyarakat. Oleh karena itu, Pemkot menghadirkan Sekolah Siger tingkat SMA dan SMK sebagai upaya konkret menekan angka putus sekolah.

Baca Juga :  Wali Kota Serahkan Bantuan Perlengkapan Sekolah Untuk Siswa SD-SMP Se-Kota Bandar Lampung

Terkait perizinan dan aturan pendirian sekolah, Eva Dwiana meminta DPRD Kota Bandar Lampung untuk memberikan masukan apabila masih terdapat kekurangan.

“Jika secara teknis masih kurang, silakan informasikan. Kami terbuka untuk belajar dan memperbaiki,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa Pemkot telah berupaya menjalankan prosedur pendirian Sekolah Siger sebaik mungkin. (sn)

Baca Berita Lain di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | PT Lampung Terkini Mediatama |