25 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Bupati Pesisir Barat Ajak KWRI Bersinergi Majukan Daerah

Newslampungterkini.com – Bupati Pesisir Barat yang diwakili oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Audi Marphi S.Pd, MM, menghadiri rapat konsolidasi validasi struktur organisasi dan rencana kerja Dewan Pimpinan Cabang Komite Wartawan Reformasi Indonesia (KWRI) di Family Losmen Pekon Tanjung Setia, Rabu (23/02/2022).

Rapat tahun anggaran 2022 ini bertema, Demi terwujudnya profesi jurnalis yang profesional dan bermartabat, semangat dalam berkarya selalu garda demokrasi dan corong nurani suara rakyat, serta eskalator perubahan yang konsisten menyuarakan kebenaran dengan menjunjung tinggi UU no.40 tahun 1999 tentang Pers serta Kode Etik Jurnalis.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Elvin Yonanda S.IP, MM, dan Insan Pers KWRI Pesisir Barat.

Dalam sambutan Bupati Pesisir Barat yang disampaikan oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat menyampaikan kesediaan Bupati Pesisir Barat sebagai Pembina I dalam organisasi KWRI Pesisir Barat.

“Wujudkan komitmen KWRI untuk membantu Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat dalam mewujudkan program pemerintah daerah di berbagai program prioritas KWRI tentang publikasi, dan program kerja KWRI sesuai tupoksinya, oleh karena itu diharapkan kerjasamanya untuk menjunjung tinggi, memahami, mendalami dan mengamalkan UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers dan Kode Etik Jurnalis,” jelasnya.

Diakhir sambutannya, Asisten I Bidang Pemerintahan memberikan pesan kepada KWRI Pesisir Barat untuk selalu bersinergi dan memberitakan kegiatan Bupati Pesisir Barat dan membantu menyebarkan informasi penting di Kabupaten Pesisir Barat kepada seluruh lapisan masyarakat di dalam dan diluar daerah.

(sn/bg)

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.