26 November 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Gubernur ajak ASN Berikan Karya dan Prestasi Terbaik di Tahun 2022

Newslampungterkini.com – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk terus memberikan karya terbaiknya dan melakukan berbagai terobosan sehingga di Tahun 2022 berbagai prestasi bisa kembali diraih oleh Provinsi Lampung.

Pesan Gubernur itu disampaikan oleh Sekretaris Daerah Fahrizal Darminto saat menjadi Pembina Apel di Lingkungan Sekretariat Daerah Pemerintah Provinsi Lampung, di Lapangan Korpri, Kantor Gubernur Lampung, Senin (10/1/2022).

Baca Juga :  Pemprov Lampung Gelar Pengajian Akbar dan Doa Bersama untuk Pilkada 2024 Aman dan Damai

Menurut Fahrizal, tahun 2021 dapat dikatakan sebagai tahun prestasi karena berbagai penghargaan dari berbagai bidang telah diraih oleh Provinsi Lampung.

“Prestasi ini tentu harus dipertahankan agar di tahun 2022 ini kita dapat terus mendulang prestasi yang lebih baik lagi,” ujar Fahrizal.

Baca Juga :  Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah, Fokus Komoditas Pangan dan Dukungan Kebijakan Nasional

Fahrizal mengatakan meski masih dalam kondisi pandemi Covid-19, bukanlah menjadi halangan untuk terus berkarya dan membangun Provinsi Lampung.

“Saya berharap kita semua segenap ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung untuk merapatkan barisan, dapat terus mendukung program dan kegiatan dari Bapak Gubernur,” katanya.

Fahrizal mengajak semua untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsi lebih optimal, melakukan berbagai terobosan dan tidak terjebak dengan rutinitas belaka.

Baca Juga :  Pj Gubernur Samsudin Luncurkan Pojok Galeri UMKM di Kantor Gubernur Lampung

Selain itu, meminta untuk menjaga dan pertahankan integritas, loyalitas, dan komitmen terhadap tanggungjawab yang telah dipercayakan sehingga semua tugas dapat diselesaikan dengan baik.

“Tingkatkan disiplin, bangun dan pelihara interaksi dan kerjasama yang kondusif di lingkungan kerja masing-masing,” katanya.

(bg/apm)

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.