9 November 2025

News Lampung Terkini

Portal Berita Lampung

Pemkot Bandar Lampung Rakor Penanggulangan Covid 19 di Masa Nataru

Newslampungterkini.com – Pemerintah Kota Bandar Lampung menghadiri Rapat Koordinasi pembahasan penanggulangan Covid 19 di Masa Natal dan Tahun Baru dan Penanganan Varian Omicron melalui Video Conference bersama dengan Kepala Daerah Seluruh Indonesia yang di gelar oleh Kementerian Dalam Negeri di Ruang Command Center Dinas Kominfo Kota Bandar Lampung, Senin (27/12/2021).

Baca Juga :  Presiden Prabowo Lantik Komisi Percepatan Reformasi Polri

Hadir dalam rapat koordinasi ini, Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana didampingi oleh Plh. Sekretaris Daerah, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Kepala Pelaksana BPBD, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Plt. Kepala Dinas Kesehatan, Plt. Kepala Dinas Perhubungan, Kasat Pol PP serta Plt. Kepala Bagian Hukum.

Baca Juga :  Bupati Pesisir Barat Serahkan Bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial

Dalam arahannya, Mendagri menyampaikan 8 strategi utama penanggulangan Pandemi Covid-19 pada Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 serta Penanganan Varian Omicron.

Protokol kesehatan 5 M terutama yaitu penggunaan masker dan menghindari kerumunan, pengetatan kedatangan dari Luar Negeri dan himbauan untuk tidak keluar Negeri.

Baca Juga :  Gubernur Mirza Dukung Penguatan Kemitraan Pemerintah dan Media di Lampung

Selain itu, penegakan Aplikasi PeduliLindungi, PPKM berbasis level dan Mikro, kesiapan Rumah Sakit dan Isolasi Terpusat, mengintensifkan Tracing dan Testing (memperbanyak screening).

Kemudian juga mempercepat vaksinasi terutama Daerah yang belum mencapai 7-% vaksin pertama, target lansia dan anak-anak 6-11 Tahun.

(sn)

Copyright © 2015 | PT Lampung Terkini Mediatama |