26 November 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Anggota DPRD Lampung Mardiana Resmikan PISEW 2021 BKR-Kalibalangan

Newslampungterkini.com – Program Pengembangan Infrastruktur Sosial dan Ekonomi Wilayah (PISEW) yang digelontorkan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui Dirjen Cipta Deral dimaksudkan untuk menunjang pertumbuhan perekonomian daerah.

Dalam hal terealisasinya PISEW 2021 yang dipusatkan di Desa Bandarkagunganraya (BKR) menuju Desa Kalibalangan, Kecamatan Abung Selatan, Lampung Utara, tidak terlepas dari peranan legislator anggota Komisi V DPR-RI, Drs. Hi. Tamanuri MM bersama anggota Komisi II DPRD Provinsi Lampung, Mardiana ST, MT, asal Fraksi Partai NasDem, yang terus menyerap aspirasi masyarakat hingga ke pelosok desa.

Hasil pantauan di lokasi, pada Rabu, 9 Juni 2021, saat pelaksanaan peresmian (kickoff) dengan ditandai peletakan batu pertama pekerjaan PISEW 2021 yang dilaksanakan Badan Koordinasi Antar Desa (BKAD) Kecamatan Abung Selatan, tampak hadir Kabid Perumahan Disperkim Lampura, Wahyudi Prajamukti,l Kades BKR, Eliyanto, Kades Kalibalangan, Husein, tokoh agama, tokoh masyarakat, sejumlah kades, dan juga warga setempat.

Dalam kesempatan itu, Drs. Hi. Tamanuri, MM., yang diwakili anggota DPRD Provinsi Lampung, Mardiana, ST, MT., menyampaikan, dengan adanya program-program aspirasi yang diirealisasikan agar memberdayakan warga setempat agar visi pemerintah pusat dengan mengagendakan program berbasis padatkarya dapat berkesinambungan.

“Untuk itu, aset dari hasil program aspirasi agar dapat dijaga, dipelihara, serta dirawat dengan pemuh komitmen yang tinggi,” ucap Mardiana, legislator DPRD Provinsi Lampung asal Dapil Lampung V, meliputi Lampura-Waykanan, di lokasi.

Menurut keterangan yang disampaikan Kabid Perumahan Disperkim Lampura, Wahyudi Prajamukti, terealisasinya program ini tentu adanya sinergisitas dan komunikasi dua arah yang sinkron antar berbagai pihak.

“Program ini merupakan program yang berbasis padatkarya. Untuk itu, dalam hal pelaksanaan pekerjaannya agar kualitas pekerjaan menjadi titik konsentrasi yang ditekankan kepada pelaksana agar manfaat yang didapat dari program ini benar-benar dapat dirasakan secara langsung serta bertahan dalam waktu yang maksimal,” tegas Wahyudi Prajamukti.

Sementara itu, Kades BKR Eliyanto menyampaikan apresiasinya atas program aspirasi PISEW 2021 yang telah direalisasikan tersebut.

“Kami atas nama warga Desa BKR dan Desa Kalibalangan mengucapkan terimaksih atas adanya program aspirasi, baik itu program BSPS maupun PISEW 2021,” terangnya.

Untuk itu, lanjutnya, atas amanah yang diberikan kepada warga Desa BKR dan Kalibalangan melalui program aspirasi akan berupaya optimal dalam menyelesaikan, merawat, serta menjaga program-program dimaksud.

Di tempat yang sama, Ketua BKAD Kecamatan Abung Selatan, Supriyanto, menyampaikan, program PISEW dimaksud memiliki nilai anggaran sebesar Rp.600 juta.

“Anggaran itu bersumber melalui APBN 2021. Sesuai dengan petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis pekerjaan, seluruh pekerja yang diberdayakan dalam pelaksanaan program ini merupakan warga yang berdomisili dari Desa BKR dan juga Kalibalangan,” terangnya.

Ia juga menyampaikan jenis kegiatan yang dilaksanakan berupa pembangunan jalan rabat beton dengan volume panjang 1197, 61 m, lebar 3 m, dengan ketinggian 0,15.

“Ditargetkan pekerjaan akan selesai dalam jangka waktu 90 hari kerja kalender,” tutupnya.

(Emedly)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.