26 November 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Setelah Terpilih Kedua Kalinya, Rahman Ajak Anggota PWI Tuba Terus Berkarya

Newslampungterkini.com – Abdul Rohman, S.H. Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tulangbawang (Tuba) yang terpilih aklamasi untuk kedua kalinya ini mengajak pengurus dan anggota untuk terus berinovasi dan berkarya demi kemajuan organisasi.

Konferensi Kabupaten (Konferkab) ke VII PWI Tuba memutuskan memilih kembali Abdul Rohman sebagai Ketua PWI Tuba periode 2021-2024.

Dirinya menjadi calon Ketua PWI Tuba tunggal dalam ajang Konferkab PWI Tuba ke VII yang dihadiri puluhan anggota organisasi tersebut. Sehingga, ia terpilih kembali secara aklamasi.

Dalam sambutannya di acara penutupan konferkab, Abdul Rahman mengucapakan terima kasih kepada peserta Konferkab PWI Tuba ke VII yang telah memberi kepercayaan kembali kepadanya menahkodai organisasi wartawan tertua di Indonesia tersebut.

”Insya Allah, dalam memimpin ke depan, saya akan berupaya lebih baik lagi dari dari periode pertama. Tentu harus dengan dukungan teman-teman lainnya,” ujarnya.

Ia berharap, kepengurusan PWI Tuba 2021-2024 ke depan agar lebih peduli lagi dengan organisasi dengan membesarkannya secara bersama-sama. Intinya, terus dia, bertanggung jawab sebagai pengurus.

”Kita harus ingat, ketika diberikan amanah tidak dijalankan, maka menjadi dosa,” ingatnya.

Karenanya, ia kembali mengajak pengurus dan anggota PWI Tuba untuk terus berinovasi dan berkarya demi kemajuan organisasi.

”Saya juga tidak alergi dikritik. Silakan kritik saya, demi kemajuan PWI Tuba ke depannya,” tegasnya.

Terpisah, Sekretaris Jenderal PWI Lampung Nizwar yang mewakili Ketua PWI Lampung Supriyadi Alfian dalam sambutannya mengpresiasi setinggi-tingginya terhadap peserta Konferkab ke VII PWI Tuba sehingga kegiatan tersebut bisa berjalan dengan sukses dan lancar.

Nizwar berharap, pengurus baru PWI Tuba periode 2021-2024 bisa bekerja lebih baik lagi dengan kesolidan yang semakin kuat.

”Kami juga berpesan agar PWI Tuba terus menguatkan kualitas anggotanya. Bagi yang masih anggota muda bisa menjadi anggota biasa. Bagi yang kompetensinya masih muda bisa naik ke madya. Pun dari madya bisa ke utama,” pesannya.

Nizwar juga mengucapkan terima kasih kepada pengurus PWI Tuba sebelumnya yang dinilai sukses dalam menjalankan roda organisasi.

”Kami pun mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana Konferkab PWI Tuba ke VII yang menggelar konferensi ini dengan sukses,” pungkasnya. (NLT/Dimas)

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.