24 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Kampung Sedekah Bangunrejo, Inspirasi Tingkatkan Ketaqwaan dan Pondasi Kerukunan

Newslampungterkini.com – Rutinitas warga Lingkungan IV Bangunrejo, Kelurahan Sindangsari, Kecamatan Kotabumi, Lampung Utara, dalam mengedepankan silaturahmi dan mengondisikan kerukuran hidup bermasyarakat dijalankan melalui program Kampung Sedekah.

Hal ini dpandang mampu memberikan inspirasi untuk terus menjalankan ukhuwah Islamiyah dalam menjalankan kewajiban hablumminallah wa hablumminanas.

Seperti disampaikan Pembina Remaja Islam Masjid, Hamsah, yang menjadi salah satu inisiator kegiatan sosial tersebut, bersedekah satu lingkungan jadi kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh warga lingkungan IV Bangunrejo, Kelurahan Sindangsari, Kecamatan Kotabumi (Lampura) di setiap hari Jum’at, dengan menjalankan kegiatan sosial yang dinamakan Jum’at Berkah Peduli Berbagi Lingkungan.

Baca Juga :  Ahmad Giri Akbar Resmi Jabat Ketua DPRD Lampung

Dikatakannya, warga bersedekah menyisihkan sebagian rejekinya untuk membantu sesama warga yang membutuhkan di lingkungan setempat.

“Tidak ditentukan berapa banyak yang harus disisihkan. Namanya juga sedekah, sifatnya sukarela. Itu akan dikumpulkan oleh anak-anak Remaja Islam Masjid (RISMA) setempat untuk dikelola,” ujar Hamsah, Pembina RISMA Baitussalam, pada Jum’at, 27 November 2020.

Konsep Jum’at Berkah Peduli Berbagi Lingkungan, lanjutnya, dijalankan dengan filosofi Kampung Sedekah, yang merujuk dari warga, untuk warga, dan kembali ke warga.

Konsep ini dicetuskan Hamsah, sebagai Pembina RISMA Baitussalam; bersama Citra Kesuma sebagai Pembina II; Hadi Jauhari, selaku Penasihat; dan dijalankan pengurus dan anggota RISMA Baitussalam.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

“Konsep sedekah itukan untuk membantu keluarga yang paling dekat. Jadi, kita ingin sedekah yang mereka kumpulkan ini bermanfaat dan dirasakan mereka sendiri,” kata Hamsah.

Sementara itu, Ketua RISMA Baitussalam, Dimas, menambahkan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin warga yang ada di Lingkungan 4 Bangunrejo setiap hari Jum’at.

“Seluruh masyarakat Lingkungan 4 Bangunrejo Bersedekah, yang diakomidir anak-anak Risma setiap hari Kamis Sore. Kami berkeliling ke rumah warga untuk mengumpulkan sedekah dari masyarakat,” kata Dimas.

Ditambahkannya, setelah terkumpul semua maka di hari Jum’at langsung diserahkan kepada warga yang membutuhkan bantuan yang ada di lingkungan tersebut. Tak heran, apabila Kampung Sedekah warganya kompak satu sama lain.

Baca Juga :  Cawagub dr Jihan Nurlela Jadi Pembina Upacara Hari Santri Nasional 2024 di Jatiagung

“Konsep Kampung Sedekah mulai diterapkan sejak 5 bulan yang lalu. Dengan adanya kegiatan seperti ini selain kita dapat membantu sesama sekaligus mempererat silaturahmi antarwarga Lingkungan 4 Bangunrejo, Kelurahan Sindangsari,” terangnya.

Diharapkannya, kegiatan Kampung Sedekah bisa diterapkan di lingkungan, kelurahan, ataupun desa-desa lainnya yang ada di Lampung Utara. Pahala akan berlipat ganda karena sedekah yang diberikan digunakan untuk membantu sesama.

“Jadi mimpinya, mudah-mudahan kalau kegiatan ini bisa berjalan ke seluruh daerah dan jadi amal jariyah untuk kita semua,” tutup Dimas.

(Emedly)

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.