23 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Kapolres Way Kanan Kampanye Penggunaan Masker dan Penerapan Protokol Kesehatan

Newslampungterkini.com – TNI-Polri bersama dengan KPU, Bawaslu, Forkopimda Kabupaten Way Kanan, pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan, Ketua Ormas, serta tamu undangan menggelar pembagian masker dan kampanye jaga jarak dan hindari kerumunan di Baradatu, Kamis (10/9/2020)

Gerakan ini serentak dilakukan secara nasional di seluruh Polda dalam rangka Operasi Yustisi penggunaaan masker serta Pilkada di Kabupaten Way Kanan Tahun 2020 yang aman, damai dan sehat.

Kapolres Way Kanan AKBP Binsar Manurung, memberikan apresiasi kepada seluruh undangan yang hadir, sekaligus menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan serentak seluruh Polda dan Polres dalam rangka kampanye penggunaan masker dan penerapan protokol kesehatan.

Baca Juga :  Cawagub dr Jihan Nurlela Jadi Pembina Upacara Hari Santri Nasional 2024 di Jatiagung

“Gerakan ini bertujuan menarik perhatian publik untuk ikut bersama mengkampanyekan upaya penanganan Covid-19, Selain itu juga mengkampanyekan kepada masyarakat, Tim sukses, Calon kepala daerah, dan penyelenggara Pilkada agar mematuhi protokol kesehatan, Pilkada serentak 2020 digelar di tengah pandemi Covid-19.Oleh karena itu, Kampanye untuk mematuhi protokol kesehatan dilakukan sehingga perhelatan Pilkada 2020 dapat berjalan dengan Aman, Damai, dan Sehat.” tegas AKBP Binsar Manurung.

Selain itu, lanjut Kapolres, kegiatan itu juga melibatkan influencer, tokoh masyarakat, tokoh agama, penyelenggara Pemilu, dan instansi terkait, tak lain agar penggunaan masker semakin masif dan pandemi Covid-19 dapat ditangani dan dikendalikan.

Baca Juga :  Ahmad Giri Akbar Resmi Jabat Ketua DPRD Lampung

Pada kesempatan yang sama, Sekda Kabupaten Way Kanan Hi. Saipul S.Sos.M.IP, mengatakan bahwa pembagian masker dan kampanye ini tidak lain untuk tetap mengingatkan menanamkan kesadaran masyarakat, akan pentingnya kesehatan penggunaan masker untuk mencegah menularnya virus Corona di masyarakat.

“Ini merupakan kegiatan serentak di seluruh Indonesia dan perintah langsung dari bapak Kapolri untuk mengedukasi masyarakat akan pentingnya menerapkan protokol kesehatan,” terangnya.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Kemudian dalam sambutan pasangan bakal calon Wakil Bupati Way Kanan, Drs. Ali Rahman, MT juga menyampaikan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Way Kanan untuk dapat mematuhi protokol kesehatan untuk ikut bersama mengkampanyekan upaya penanganan Covid-19.

Sedangkan, pasangan bakal calon Wakil Bupati Way Kanan, DR. Hj. Rina Marlina, M.Si menyampaikan, Pilkada serentak 2020 digelar di tengah pandemi Covid-19, Oleh karena itu, kampanye untuk mematuhi protokol kesehatan dilakukan sehingga perhelatan Pilkada 2020 dapat berjalan dengan aman, damai, dan sehat.

Pada kesempatan itu tidak kurang dari1500 masker dibagikan kepada msyarakat.

(Megi)

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.