25 April 2025

News Lampung Terkini

Portal Berita Terkini

Desa Braja Sakti Realisasikan Dana Desa Bangun Infrastrutur

Newslampungterkini.com LAMPUNG TIMUR – Berkat pemerintah pusat telah menganggarkan dana desa sejak empat tahun belakangan, kini pembangunan infrastruktur di Desa Braja Sakti, Kecamatan Way Jepara, Kabupaten Lampung Timur (Lamtim), meningkat beberapa persen dari sebelumnya.

Sesuai dengan program pemerintah pusat yang bertujuan untuk mengingatkan infrastruktur, yang diatur dalam UU Desa No. 6 Tahun 2014 dan tersedianya dana desa melalui APBN, ialah bentuk komitmen pemerintah pusat untuk membangun desa menjadi mandiri dan sejahtera.

Komitmen itu merupakan respons terhadap dorongan kuat yang berasal dari sebagian masyarakat, yang peduli terhadap nasib desa selama ini.

Desa Braja Sakti telah merealisasikan pembangunan insratruktur meliputi drainase, lapen dan jambanisasi, dengan total anggaran sebanyak Rp.792.455.000.

Selain kegiatan dibidang pembangunan, desa ini mengalokasikan untuk bidang pemberdayaan masyarakat, diantaranya pelatihan aplikasi siskeudes, pengelolaan koran desa, bantuan insentif guru PAUD serta pelatihan jurnalis desa, dan pelatihan pencegahan dan penanganan tindak pidana korupsi, dengan anggaran Rp.158.491.000.

Kepala Desa Braja Sakti Edi Santoso SH. mengatakan, terlaksananya pembangunan di desa tak terlepas dari dukungan masyarakat. Tanpa dukungan mereka, maka mustahil pembangunan di desa bisa tercapai sesuai yang diharapkan.

“Saya sangat bersyukur, bahwa pembangunan yang sedang direalisasikan oleh aparatur desa, serta dibantu  masyarakat  yang dialokasikan dari anggaran dana desa tahun 2018 ini, sesuai dengan kesepakatan bersama dalam musyawarah desa, serta dikerjakan sesuai rencana anggaran biaya dan gambar yang ada,” ujarnya, 21 November 2018.

Ditambahkan, pada tahun ini pemerintah Desa Braja Sakti tetap memprioritaskan pembangunan fisik melalui anggaran DD, sekaligus kegiatan ini merupakan bagian dari visi dan misi desa.

“Dalam kepemerintahan saya untuk menata Braja Sakti menjadi desa yang maju dan berkembang. Saya berharap kepada pemerintahan Desa serta masyarakat, agar bersama-sama menjaga dan merawat pembangunan ini kedepannya,” himbau Edi Santoso didampingi Darkun Suhendar dari TPK.

Liputan Khusus

Laporan : Edi Arsadad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.