21 April 2025

News Lampung Terkini

Portal Berita Terkini

WFS Pengacara Rakyat yang Akan Tetap Dekat dengan Rakyat

Newslampungterkini.com LAMPUNG – Sampai saat ini Wahrul Fauzi Silalahi (WFS) masih terus konsisten untuk menyuarakan hak-hak petani yang sudah dimulainya sejak mahasiswa, dan lebih intens lagi saat dirinya menjabat sebagai direktur LBH Bandar Lampung.

Konsistensi ini sejatinya menjadi tolak ukur paling objektif untuk menilai sejauh mana seseorang akan peduli terhadap rakyatnya saat ia menjadi pemimpin atau wakilnya kelak.

Ibarat buah yang masak, WFS bukanlah masak karena dikarbit, melainkan masak karena proses ilmiah sehingga bisa dikatakan rasanya pun akan berbeda.

Umum diketahui, menjelang Pemilu akan banyak muncul orang-orang yang berbicara tentang rakyat. Namun, WFS tidak melakukan hanya saat menjelang Pemilu saja. Inilah yang membuatnya disebut sebagai Pengacara rakyat.

Wahrul Fauzi Silalahi adalah sosok yang senang bermusyawarah dan berdiskusi. Kebiasaan ini dikatakannya menjadi penting karena dengan berdiskusi akan mendapatkan solusi dari yang terbaik.

“Indonesia adalah negara demokrasi, dengan berdiskusi, hal ini akan mampu menjauhkan seseorang dari sifat otoritarian atau dengan kata lain bertindak dengan tanpa memperdulikan nasib dan hak orang lain,” ujarnya. (26/9/2018)

Dikatakannya, Hal ini tentu sangat relevan bagi kita yang hidup tumbuh dan berkembang di negara demokrasi seperti Indonesia.

Kebiasaan ini pula tentu wajar tumbuh subur di benak WFS yang dikenal sebagai pengacara Rakyat. Karena sebelum dirinya berada di posisinya yang sekarang ini, terutama saat menjabat sebagai direktur LBH Bandar Lampung, WFS selalu diterpa dengan permasalahan yang dihadapi oleh rakyat, lalu dirinya mendampinginya dengan memberikan bantuan hukum cuma-cuma, Itu pula yang membuat dirinya dapat memahami keadaan rakyat secara umum.

 

 

Editor : Redaksi

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.