7 November 2025

News Lampung Terkini

Portal Berita Lampung

Wabup Syaiful Hadiri Forum Investasi Lampung 2025, Sekda Supriyanto Pantau Virtual dari Kalianda

News Lampung Terkini

Newslampungterkini.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan turut ambil bagian dalam gelaran Lampung Economic and Investment Forum (LEIF) 2025 yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Lampung di Pullman Jakarta Indonesia Hotel, Selasa (4/11/2025).

Acara bergengsi yang telah memasuki tahun keempat itu menjadi wadah strategis untuk memperkuat kolaborasi antar daerah, memperluas jejaring ekonomi, serta menarik minat investasi dari dalam dan luar negeri.

Wakil Bupati Lampung Selatan M. Syaiful Anwar hadir langsung mengikuti seluruh rangkaian kegiatan forum tersebut di Jakarta. Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Lampung Selatan Supriyanto, bersama sejumlah pejabat perangkat daerah terkait, mengikuti jalannya forum secara virtual dari ruang Sekda setempat di Kalianda.

Baca Juga :  Pemprov Lampung bersama Bea Cukai Sumbagbar Musnahkan Barang Ilegal

LEIF 2025 menghadirkan jajaran pemerintah daerah, pelaku usaha, lembaga keuangan, dan investor internasional. Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Pemerintah Provinsi Lampung, Bank Indonesia, serta Forum Investasi Lampung (FOILA).

Dalam sambutannya, Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal memaparkan bahwa perekonomian Lampung terus tumbuh stabil dengan potensi besar di sektor pertanian dan perkebunan. Dari total Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) sekitar Rp150 triliun, sektor pertanian masih menjadi tulang punggung ekonomi daerah.

Baca Juga :  Job Fair Lampung Selatan 2025 Resmi Dibuka, 45 Perusahaan Tawarkan 1.825 Lowongan Kerja

Namun demikian, Rahmat menyoroti masih kecilnya kontribusi sektor hilirisasi, di mana baru sekitar Rp20 triliun komoditas yang diolah menjadi produk industri di dalam provinsi. Ia menilai hal itu sebagai peluang besar bagi para investor untuk mengembangkan industri pengolahan di Lampung.

“Letak geografis Lampung yang strategis sebagai pintu gerbang Sumatera, hanya berjarak 30 kilometer dari Pulau Jawa, dengan dukungan infrastruktur seperti jalan tol, pelabuhan, dan kawasan industri, menjadi keunggulan kompetitif yang terus kita dorong,” ujar Rahmat.

Baca Juga :  Lampung Buka Peluang Investasi, 15 LoI Ditandatangani dalam Ajang LEIF 2025

Melalui forum ini, Pemerintah Provinsi Lampung optimistis peningkatan investasi akan memberikan dampak langsung bagi pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di seluruh wilayah Lampung, termasuk Kabupaten Lampung Selatan yang memiliki potensi besar di berbagai sektor unggulan.(sn/ns)

Baca Berita Lain di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama |