3 Januari 2026

News Lampung Terkini

Portal Berita Lampung

Pemerintah Kota Bandar Lampung akan Rolling Ratusan Pejabat

News Lampung Terkini

Newslampungterkini.com – Pemerintah Kota Bandar Lampung berencana melakukan rolling terhadap ratusan pejabat di lingkungan pemerintah kota.

Pergantian posisi tersebut mencakup berbagai jabatan, mulai dari lurah, kepala puskesmas, hingga pejabat eselon III dan IV.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Bandar Lampung, Zulkifli, mengatakan bahwa proses rolling saat ini masih menunggu persetujuan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Baca Juga :  Lampung Siap Jadi Tuan Rumah Pornas Korpri 2027, Sekda Serahkan Tali Asih Atlet Berprestasi

“Untuk persetujuan dari BKN semuanya. Setelah disetujui, baru nanti akan ada pelantikan,” ujar Zulkifli, Kamis, 30 Oktober 2025.

Mulai Lurah Hingga Eselon

Menurutnya, jumlah pejabat yang akan di-rolling cukup banyak.“Banyak memang yang akan di-rolling, mulai dari lurah, kepala puskesmas, eselon III, dan eselon IV. Bisa mencapai ratusan,” jelasnya.

Baca Juga :  Pemprov Lampung Serahkan Tali Asih, Santunan dan Penghargaan Korpri

Zulkifli menambahkan, proses pengajuan rolling membutuhkan waktu sekitar dua pekan lebih.

“Pengajuan bisa sampai 15 hari. Tapi saat ini masih ada beberapa syarat yang belum lengkap,” ujarnya.

Baca Juga :  Gubernur Beri Pembekalan Wawasan Kebangsaan Kepada 86 Taruna dan Praja Asal Lampung

Ia memastikan seluruh berkas dan persyaratan tengah diperiksa secara teliti oleh pihak terkait.

“Memang diperiksa satu per satu persyaratannya. Untuk yang menyetujuinya itu sepenuhnya kewenangan BKN,” tutup Zulkifli. (sn)

Baca Berita Lain di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | PT Lampung Terkini Mediatama |