Komisi IV DPRD Lampung Pantau Perkembangan Proyek Pembangunan 16 Ruas Jalan

Newslampungterkini.com – Komisi IV DPRD Lampung terus memantau perkembangan proyek pembangunan 16 ruas jalan. Pemantauan ini untuk memastikan pelaksanaannya berjalan sesuai standar.
Anggota Komisi IV DPRD Lampung, Lesty Putri Utami menyatakan bahwa proses pembangunan masih terus berlangsung.
Pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Bina Marga yang bertanggung jawab atas proyek
“Dinas Bina Marga sudah menjalankan koordinasi dengan baik, termasuk dengan Kepala Dinas dan Kabid yang mengawasi jalannya pembangunan,” ujar Lesty, Rabu (19/3/2025)
Sebagai pengguna aktif media sosial, Lesty mengungkapkan bahwa dirinya sering menerima laporan dari masyarakat terkait kondisi jalan yang sedang dibangun.
“Saya kerap mendapat laporan dari warga melalui Instagram mengenai perkembangan jalan. Beberapa titik seperti di Poncowarna, Lampung Tengah, dan Kali Rejo, Pringsewu, sudah mulai dibangun. Namun, karena masih dalam tahap pengerjaan, jalan menjadi licin,” jelasnya
Ia menegaskan bahwa kondisi tersebut perlu mendapat perhatian agar tidak membahayakan pengguna jalan. Menurutnya, langkah antisipatif perlu dilakukan untuk mencegah timbulnya masalah baru bagi masyarakat.
“Kami akan terus berkoordinasi dengan Dinas Bina Marga agar pembangunan berjalan sesuai standar. Evaluasi berkala juga akan dilakukan untuk mengidentifikasi kendala yang mungkin muncul di lapangan,” tambahnya.
Pembangunan 16 ruas jalan ini merupakan bagian dari program peningkatan infrastruktur di Provinsi Lampung.
Proyek ini diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas dan konektivitas antarwilayah setelah selesai.
“Masyarakat diimbau untuk tetap berhati-hati saat melintas di jalan yang masih dalam proses pembangunan, terutama saat hujan karena kondisi jalan bisa menjadi licin,” tutupnya.
(bg/kf)
Baca Lebih Banyak Berita di Google News