24 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Pemkab Pesisir Barat Bahas Pemekaran Pekon

Newslampungterkini.com – Bupati Pesisir Barat Dr.Drs Agus Istiqlal SH MH memimpin langsung rapat pembahasan pemekaran Pekon di Kabupaten Pesisir Barat, yang bertempat di villa way batu Kecamatan Pesisir Tengah, pada Senin (5/9/2022).

Kadis Kominfotik dan Persandian Kabupaten Pesisir Barat Suryadi S.IP MM menginformasikan, pada rapat tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD Agus Cik beserta Anggota Dewan Pesisir Barat, Plt. Sekda Pesisir Barat Ir. Jalaludin MP, Staf Ahli Bupati, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, para Kepala OPD terkait, camat dan tamu undangan.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Bupati Kabupaten Pesisir Barat menuturkan sesuai dengan Keputusan dari Kemendagri bahwa akan ada Pembukaan untuk pemekaran di 6 Kabupaten.

“Guna untuk pemerataan pembangunan yang ada di Kabupaten kota tersebut, maka kita adakan rapat pada hari ini untuk membahasnya,” ungkap bupati.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Bupati juga meminta untuk bersama-sama memperjuangkan pekon yang akan di usulkan untuk mendapatkan pemekaran.

“Alhamdulillah kita sudah mendapatkan kesepakatan bersama, bahwa Kabupaten Pesisir Barat akan mengusulkan 2 pekon prioritas untuk diajukan pemekarannya, yaitu pekon Pagar Bukit dan pekon Marang,” ujarnya.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Namun tidak menutup kemungkinan, lanjut bupati, akan di ajukan ke Kemendagri usulan untuk pekon-pekon yang lain yang ada di Pesisir Barat.

“Yang sudah memenuhi syarat mendapatkan pemekaran namun itu semua akan kita lakukan secara bertahap,” jelas bupati.

(sn/kf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.