25 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Bupati Adipati Hadiri Pelantikan Peradah Kabupaten Way Kanan

Newslampungterkini.com – Bupati Way Kanan, H. Raden Adipati Surya SH MM menghadiri acara pelantikan Perhimpunan Pemuda Hindu (Peradah) Indonesia Kabupaten Way Kanan Periode 2021-2024, di Gedung Serba Guna Pemkab Way Kanan, Senin (27/06/2022).

Hadir pada kegiatan tersebut Wakil Bupati, Drs. H. Ali Rahman MT, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Kadis Porapar Taufik Hidayatno S.STP M.Si, dan Kepala Badan Kesbangpol, Pardi SH MM.

Pada sambutannya Bupati Way Kanan mengucapkan selamat datang dan terimakasih atas kehadiran I Gede Ariawan S.IP, M.IP beserta jajaran Dewan Pengurus Nasional Peradah Indonesia di Kabupaten Way Kanan.

“Semoga kehadiran saudara–saudara pada hari ini dapat menambah spirit bagi kami dalam mempererat jalinan tali persaudaraan serta membawa inspirasi baru bagi pemuda, khususnya Perhimpunan Pemuda Hindu yang ada di Kabupaten Way Kanan,” ucap Bupati Adipati.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Bupati juga menjelaskan bahwa penduduk Kabupaten Way Kanan pada saat ini berjumlah 476.871 jiwa, dan ada lebih dari 16.000 Jiwa, 4.000 Kepala Keluarga adalah penganut agama hindu yang tersebar di beberapa Kecamatan yang ada di Kabupaten Way Kanan, diantaranya di Kecamatan Pakuan Ratu dan di Kecamatan Banjit.

Bupati Way Kanan juga mengucapkan selamat bertugas kepada para pengurus yang terpilih dan akan memimpin Peradah Way Kanan periode 2021-2024.

“Semoga dapat menjaga amanah yang dititipkan, dan saya berharap dibawah organisasi Peradah pemuda hindu untuk mau belajar beproses menempa diri dalam hal kegiatan-kegiatan positif yang merupakan kesempatan bagi para pemuda untuk belajar meningkatkan kualitas diri untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan,” ucapnya.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Diketahui Perhimpunan Pemuda Hindu Indonesia sebagai organisasi kemasyarakatan pemuda yang lahir pada tanggal 11 Maret 1984 merupakan wadah berhimpun bagi pemuda Hindu Indonesia, yang meliputi komponen pemuda, mahasiswa, wanita, dan cendekiawan Hindu.

Sebagai bagian dari Pemuda Indonesia, Peradah senantiasa terlibat aktif dalam menyumbangkan dharma bhaktinya dalam gerak dan dinamika pembangunan nasional.

Bupati Adipati menyampaikan bahwa momentum pelantikan pengurus baru merupakan hari yang bersejarah bagi Peradah Way Kanan, karena ini merupakan suatu pertanda bahwa Peradah Way Kanan telah mampu mengelola dan menggerakkan organisasi dengan benar, ini tentunya bukan hal yang mudah, butuh kerja keras dan kebersamaan yang kuat antar sesama anggota.

“Selaras dengan tema yang diangkat, yakni akselerasi dalam langkah beraksi, Umat Hindu dan umumnya masyarakat Way Kanan menaruh harapan besar terhadap Pemuda Hindu yang tergabung dalam Peradah, salah satu yang sangat diharapkannya adalah dukungan Peradah terhadap pelaksanaan sejumlah regulasi yang dikeluarkan dalam mendukung visi Kabupaten Way Kanan, yaitu menjadikan Way Kanan yang unggul dan sejahtera,” ucap Bupati Adipati.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

“Kepada seluruh pengurus Peradah Way Kanan yang baru dilantik saya ucapkan selamat bertugas, Saya berharap kehadiran Peradah bisa menjadi garda terdepan mencetak Sumber Daya Manusia yang kreatif, inovatif dan kompetitif, serta dapat bersinergi dengan Pemerintah Daerah, dan semoga apa yang menjadi niat baik kita semua mendapat keberkahan dari Tuhan Yang Maha Kuasa,” lanjut Bupati Way Kanan.

(Tirta)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.