27 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Elti Yunani Calonkan Diri Pada Pilwakot Bandar Lampung

Newslampungterkini.com BANDAR LAMPUNG – Elti Yunani SH M.Kn, resmi akan mencalonkan diri menjadi Walikota Bandarlampung pada Pilwakot 2020 mendatang.

Menurut Elti politik telah menjadi bagian dari dirinya. Sebagai istri seorang politikus yang juga pengusaha sukses, H. Darussalam, politik telah menjadi bahan pembicaraannya sehari-hari.

Hal tersebut diungkapkannya saat buka puasa bersama di kediamannya Jl. MH. Thamrin No.61 Gotong Royong Bandarlampung Jumat (31/5/2019).

Menurut Elti, politik merupakan salah satu jalan untuk bagaimana berjuang menyejahterakan rakyat dan menegakkan kedaulatan bangsa dan negara dari tingkat nasional hingga kabupaten dan kota.

Baca Juga :  Visi-Misi Paslon Nomor Urut 1 Reihana-Aryodhia Febriansyah SZP

Apalagi sebagai notaris dan PPAT yang lahir dari masyarakat Sai Batin, Elti Yunani paham betul bagaimana kondisi masyarakat yang ada di kota dan desa-desa.

“Mereka membutuhkan kebijakan politik yang berpihak kepada mereka,” katanya,

“Sebagai wanita, saya bisa merasakan bagaimana emak-emak merindukkan sosok pemimpin yang memahami persoalan mereka dan secara konkrit memperjuangkan nasib keluarga mereka lewat kebijakan politik,” tambah Elti.

Meski telah sukses menjadi seorang notaris tenar, wanita berputri kembar ini kerap terusik untuk berbagi langkah dengan masyarakat mulai dari para emak-emak penyulam tapis di Kabupaten Pesisir Barat hingga berbagai komunitas emak-emak di Kota Bandarlampung.

Baca Juga :  Partai Golkar Lampung Konsolidasikan Dukungan untuk Mirza-Jihan dalam Pemilihan Gubernur 2024

“Dari mereka, saya bisa ikut merasakan dan semakin paham apa yang mereka kehendaki,” kata Elty Darussalam, panggilannya.

Karena bisa merasakan betapa sulitnya masyarakat, alumnus Universitas Diponegoro, Semarang ini, kadang tak bisa menahan diri untuk mengkritisi penguasa yang menzolimi rakyat dengan kebijakan-kebijakan yang tak pro rakyat.

Baca Juga :  Pemerintah Provinsi Lampung Revitalisasi Stadion Pahoman

Apalagi soal korupsi, katanya, dia tak sungkan-sungkan melabrak aparat yang sudah mempersulit birokrasi namun ujung-ujungnya semakin membebankan rakyat dengan berbagai modus pungutan liar di kota hingga kabupaten.

Menurut Hj. Elti basis masa nya terdiri dari Keluarga Besar Batanghari Sembilan (KBBS), Emak emak arisan, Keluarga Besar Lampung Barat maupun komunitas lainnya.

Untuk perahu pengusung hingga saat ini memang disebutkan. Tetapi menurut suami Hj. Elti Darussalam.” Kalau untuk partai dirinya akan mencari, insya Allah bisa,” ungkapnya.

 

(Bbg/Rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.