14 Oktober 2025

News Lampung Terkini

Portal Berita Lampung

Bupati Tubaba Dorong Kualitas Pendidikan, Disdik: Kita Buat Kampung Matematika

Newslampungterkini.com TULANG BAWANG BARAT – Bupati Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) Provinsi Lampung, Umar Ahmad terus berupaya mendorong kualitas pendidikan dengan berbagai program pemengembangan pendidikan dan karakter tenaga pengajar untuk siswa-siswi, khususnya dibidang Matematika.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tubaba Amrullah kepada media Newslampungterkini.com pada Selasa (25/9/2018) melalui sambungan telepon selulernya, tentang pelatihan teknik pembelajaran matematika yang dilaksanakan di SD 6 Mulya Asri Kecamatan Tulang Bawang Tengah.

“Kegiatan teknik pembelajaran Matematika yang diberikan kepada para guru di Tubaba ini, merupakan upaya Bupati Umar Ahmad untuk mendorong pendidikan yang lebih maju, sehingga nantinya mutu pendidikan terus meningkat, dan diharapkan Tubaba Juga memiliki kampung matematika seperti di Kabupaten Karanganyar Jawa Tengah,” terang Amrullah.

Baca Juga :  Tim Pembina Posyandu Lampung Salurkan Bantuan Susu, Dukung Gerakan Nasional Cegah Stunting

Dikatakan Amrullah, Bupati sangat berharap ada penguatan karakter siswa di Tubaba, sehingga melalui Dinas Pendidikan dilakukanlah peningkatan kualitas pendidikan dengan memberikan teknik pembelajaran khusus matematika.

“Bagi siswa mata pelajaran matematika sangat menakutkan, untuk itu kita coba untuk merubah karakter siswa dengan memberikan pelatihan kepada guru di Tubaba melalui teman-teman dari Kabupaten Karang Anyar dibawah pimpinan Dr. Prakoso, semua ilmu teknik pembelajaran diberikan kepada guru khusus matematika, dan nanti akan diterapkan di Tubaba,” jelasnya.

Baca Juga :  Walikota Eva Dwiana: Jadikan Majelis Taklim Ruang Perkuat Iman dan Silaturahmi

Lanjutnya, Program pembekalan terhadap tenaga pengajar itu dilakukan dengan bertahap, sehingga metode pembelajaran matematika dapat mudah diserap dan dilakukan di semua wilayah Tubaba.

“Untuk teknik belajarnya semua diberikan tim tutor, dalam teknik pembelajaran itu siswa akan mampu mengerjakan tugas matematika dengan mudah, sebab biasanya seorang siswa mengerjakan soal matematika 30 menit, nanti ini hanya 2 menit saja. Untuk itu guru di Tubaba kita harapkan dapat fokus mengikuti program pengembangan pendidikan matematika dengan cepat,” terangnya.

Dikatakan Kepala Dinas itu, bahwa program tersebut merupakan satu-satunya yang baru dilakukan di Lampung. khususnya di Tubaba, dengan melibatkan tenaga profesional dari Kabupaten Karang Anyar Provinsi Jawa Tengah yang terkenal memiliki kampung matematika.

Baca Juga :  ASN Diminta Bekerja dengan Hati: Jabatan akan Berakhir Pengabdian Tetap Dikenang

“Hari ini ada 130an guru yang mengikuti, harapan kita semua guru matematika ikut, sehingga semua lini bisa menerapkan teknik pembelajaran matematika dengan cepat dan tepat. Selain itu kita juga mengajak mahasiswa dan umum untuk ikut, sebab nanti akan ada relawan-relawan matematika yang akan bersama menerapkan ilmunya di semua pelosok, sehingga bisa memiliki prestasi yang sama seperti Kabupaten Karanganyar yang dikenal prestasi siswa-siswinya cerdas dalam matematika, sebab memilikimu Lampung matematika.” Imbuhnya.

 

Laporan : Dedi Priyono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama |