Pemkot Gelar Pelatihan Kreasi Souvernir Tapis dan Kue Basah Khas Lampung

Newslampungterkini.com – Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana membuka pelatihan kreasi souvernir tapis dan aneka kue basah khas Lampung yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Bandar Lampung di Hotel Grand Praba Teluk Betuk Utara Bandar Lampung, Kamis (4/11/2021).
Pelatihan ini akan diselenggarakan mulai hari ini 4 November 2021 hingga besok 5 November 2021 dan diikuti oleh pengusaha atau karyawan Industri Kecil dan Menengah (IKM) yang berada di Kota Bandar Lampung.
Dalam sambutan, Walikota Bandar Lampung menyampaikan pelatihan ini akan terus diselenggarakan oleh Pemerintah Bandar Lampung untuk meningkatkan keterampilan para pelaku usaha Industri Kecil dan Menengah.
“Dengan pelatihan ini diharapkan bisa meningkatkan keterampilan para pelaku usaha Industri Kecil dan Menengah,” ujarnya.
Walikota Eva juga mengajak orang tua yang memiliki anak yang putus sekolah atau yang belum mendapatkan pekerjaan untuk mendaftarkan pelatihan yang diselenggarakan oleh LPMP sesuai dengan jurusannya dan akan dibuka bulan desember 2021.
Hadir mendampingi Walikota, Kepala Dinas Kominfo Kota Bandar Lampung dan Kepala Dinas Perindustrian Kota Bandar Lampung.
(sen)