24 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Mobil Terseret Kereta Api, Sepasang Remaja Tewas

Newslampungterkini.com – Kecelakaan antara kereta api penumpang S-7 Kuala Stabas dan mobil Mirage warna hitam BE 2131 FI terjadi di perlintasan KA Desa Pemanggilan, Natar Lampung Selatan pada minggu malam (12/09/2021) sekitar pukul 19.00 WIB.

Akibat peristiwa itu kedua penumpang dalam mobil tersebut yakni pengendara dan satu orang wanitanya meninggal dunia.

Dari identitas yang ditemukan pihak kepolisian diketahui korban merupakan mahasiswa asal Kabupaten Lampung Tengah dan Kota Metro.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Korban tewas yang laki-laki bernama Ardian Januwijaya (24) warga 12-A Tempuran, Kecamatan Trimurjo, Lampung Tengah dan wanita bernama Sherni Adhreyana (24) warga Hadi Mulyo Barat Metro Pusat.

Keduanya meninggal dunia dengan luka berat saat dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara dan Bintang Amin di Bandar Lampung.

Informasi dari lokasi kejadian kecelakaan itu terjadi saat kereta api Kuala Stabas dari arah Kotabumi menuju Tanjung Karang.

Baca Juga :  Polisi akan Uji Sample Jajanan Penyebab 12 Siswa Keracunan

Saat di perlintasan KM 21+3/4, mobil yang dikendarai korban dari arah timur ke barat melintasi perlintasan kereta api yang tidak berjaga. Karena kondisi kereta api sudah dekat, kecelakaan tidak bisa terelakkan kembali.

Kondisi mobil yang ditumpangi kedua korban  menempel dan terseret di lokomotif , kemudian terpental hingga 50 meter ke sisi kanan rel.

Baca Juga :  Eksekusi Bangunan di Kelurahan Sukarame Baru Oleh Pengadilan Negeri Berlangsung Tegang

Warga dilokasi kejadian menginformasikan tidak mengetahui secara pasti kejadian kecelakaan tersebut, hanya saja, sebelum kejadian ada warga sekitar sudah memperingatkan jika akan ada kereta yang hendak melintas. Tapi saat itu korban tetap saja menyeberang.

Warga menjelaskan terdapat dua korban di dalam mobil, seorang perempuan dan laki-laki. Menurut warga, pada saat itu korban perempuan sudah meninggal dunia dan yang laki-laki mengalami luka parah.

(red)

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.