Pelindo Regional 2 Panjang Terima Kunjungan Tim Agriculture Counselor dan Short Term Mission Counselor Biosecurity
Newslampungterkini.com – Pelindo Regional 2 Panjang dan Balai Karantina Pertanian Kelas 1 Bandar Lampung menerima kunjungan tim Counselor Biosecurity asal Australia Dr Donna Bannet didampingi Perwakilan dari Kementerian Pertanian (Kementan) Drh. Sri Endah, M.Si, selaku Koordinator Keamanan Hayati Hewani Badan Karantina Pertanian.
Kunjungan dilaksanakan dalam rangka meninjau langsung sistem Biosecurity di Pelabuhan Panjang, pada Rabu (15/2/2023).
Pada kesempatan ini Pelindo Regional 2 Panjang yang diwakili oleh Supervisor Humas dan Pelayanan Pelanggan Frans Radian bersama Supervisor PFSO Sony Sandra menyambut dan melaksanakan pendampingan di lokasi biosecurity di area Dermaga Multipurpose Pelabuhan Panjang.
Agenda yang dilakukan dalam kunjungan ini adalah melihat bagaimana proses bongkar hewan yakni Sapi mulai dari proses turun dari kapal, masuk ke truck pengangkut dan penyemprotan disinfektan yang dilakukan oleh Karantina Pertanian.
Sebelum masuk kedalam kandang penumpukan, sapi-sapi di impor dari Australia menggunakan Kapal MV Gelbray Express dengan 10.421 Gross Tonage dan panjang kapal 135 M.
Spv. Humas dan Pelayanan Pelanggan menyampaikan,Pelindo Regional 2 Panjang yang merupakan Operator Pelabuhan selalu menyiapkan seluruh sarana dan prasarana sebagai penunjang kegiatan penyandaran kapal dan bongkar muat barang dari Pelabuhan Panjang maupun sebaliknya.
“Komitmen kami adalah selalu memberikan pelayanan yang terbaik bagi pengguna jasa dengan selalu memastikan tingkat kenyamanan, keserlamatan dan keamanan dilapangan, kami juga selalu berkordinasi secara intensif dengan Instansi Pemerintah dalam hal penanganan kegiatan diarea Pelabuhan Regional 2 Panjang ini,” jelasnya.
Kegiatan Kemudian dilanjutkan dengan mengecek seluruh aktivitas yang berkaitan dengan kegiatan bongkar sapi (hewani) pada area Terminal Multipurpose Pelabuhan Regional 2 Panjang dan ditutup dengan foto bersama.
(sen)