25 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Pemilihan Kepala Tiyuh Panaragan, Petugas dan Pemilih terapkan Protokol Kesehatan

Newslampungterkini.com – Pemilihan Kepala Tiyuh (Kampung) Panaragan Kecamatan Tulang Bawang Tengah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) Lampung, ditengah pandemi Covid-19 menerapkan protokol kesehatan.

Pantauan media Newslampungterkini.com, Rabu (16/12/2020) sekitar pukul 08.30 Wib, di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 03 yang terletak di RW 05, Panitia dan Pemilih dilengkapi alat pelindung diri.

Masyarakat pemilih yang datang membawa undang disambut petugas di TPS dengan mengukur suhu tubuh para pemilih, kemudian diberikan sarung tangan plastik sekali pakai untuk memegang paku pencoblosan di bilik suara.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Selain itu, para pemilih diwajibkan menjaga jarak dan menggunakan masker, kemudian para pemilih dengan antri menyarahkan undangan untuk mendapatkan kertas suara pencoblosan.

Setelah para pemilih menggunakan hak pilihannya di bilik, kertas suara dimasukkan ke dalam kotak suara kemudian panitia memberikan tanda tinta sebagai bukti telah selesai memilih, kemudian panitia menyarankan untuk mencuci tangan pakai sabun dengan fasilitas yang di sediakan petugas TPS.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Dikatakan Basyah Putra Ketua Panitia Pemilihan Kepala Tiyuh Panaragan kepada media Newslampungterkini.com, Proses pemungutan suara dimulai pukul 7.30 Wib akan berakhir pada pukul 14.00 Wib.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

“Jumlah pemilih di Tiyuh Panaragan tersebut berjumlah 4.194 pemilih. Sesuai jadwal pukul 14.00 Wib pemilihan di TPS selesai dan akan dilakukan penghitungan di sekretariat Pemilihan di RW 04 tepatnya di masjid Tua Islam Wathon Panaragan,” imbuhnya.

Laporan : Dedi Priyono 

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.