9 November 2025

News Lampung Terkini

Portal Berita Lampung

Pemudik Harap Waspada, Jalinsum Ruas Menggala Minim Penerangan

Newslampungterkini.com TULANG BAWANG – Menjelang mudik lebaran 1440 hijriah, Jalan LintasTimur Sumatera (Jalinsum) Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulangbawang minim lampu penerangan, sehingga dapat membahayakan bagi para pemudik.

Nampak hampir seluruh lampu jalan yang berada di tengah ruas jalan lampu merah di Terminal Menggala tidak menyala.

Baca Juga :  Wali Kota Eva Resmikan Pelayanan Statistik Terpadu di Kota Bandar Lampung

Nadi, yang merupakan warga sekitar membenarkan, bahwa lampu tersebut sudah beberapa hari tidak menyala.

“Ya dari beberapa hari kemarin lampu jalan memang enggak hidup,” Ucapnya pada Minggu (2/6/2019) malam.

Baca Juga :  Dekranasda Lampung Gandeng Batik Keris, Angkat Motif Siger ke Pasar Nasional

Minimnya penerangan itu, menurut Nadi mengancam keselamatan pemudik yang melintas pada malam hari, “Sangat bahaya yang jelas tentu enggak tenang pengendara yang lewat,” lanjutnya.

Dirinya berharap pemerintah terkait segera tanggap mengatasi lampu yang mati tersebut, sehingga para pemudik bisa tenang dalam perjalanan menuju kampung halaman.

Baca Juga :  Wali Kota Eva Dwiana Jadi Narasumber Festival Kreasi Guru dan Tenaga Kependidikan

“Ini kan masih ramai-ramai yang pemudik, saya harap pemerintah segera mengatasinya, sehingga pemudik bisa nyaman dalam perjalannya,” harapnya.

 

(Dimas A)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | PT Lampung Terkini Mediatama |