27 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

DPRD dan Pemkab Tuba Bersinergi Prioritaskan Kebijakan untuk Kepentingan Rakyat

Newslampungterkini.com TULANG BAWANG – Persetujuan atas Raperda APBD Tahun Anggaran 2019 merupakan wujud komitmen bersama dalam memprioritaskan kebijakan yang mengarah kepada kepentingan rakyat. (25/1/2019)

Hal tersebut disampaikan Bupati Tulang Bawang Winarti saat menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tulang Bawang, tentang pengesahan Propemperda Kabupaten Tulangbawang Tahun 2019 dan Pengesahan Rencana Kerja DPRD Tulangbawang Tahun 2019.

 “Memperhatikan mekanisme penyusunan Raperda APBD 2018 yang telah dibahas, secara insentif dan saling memberikan pembahasan yang mendalam, kami menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya, ini bukti komitmen kita dalam membangun Tulang Bawang dengan 25 program prorakyat,” ujar Winarti ebebrapa waktu lalu.

Sementara itu dikatakan Ketua DPRD Tulangbawang Sopi’i SH, dalam persetujuan atas Raperda APBD Tahun Anggaran 2019 merupakan wujud komitmen yang besar dari Anggota Dewan.

“Apa yang kita perbuat akan menjadi pengabdian kita kepada Kabupaten berjuluk Sai Bumi Nengah Nyappur,” jelas Sopi’i.

Turut hadir dalam rapat tersebut, Ketua DPRD Tuba Sofi’i, Wakil Ketua I Aliasan, Wakil Ketua II Herwan Saleh, Wakil Ketua III Mursidah, Sekwan Badrudin, Sekda Anthoni, dan para pejabat Eselon II, III dan IV di lingkup Pemkab) Tulang Bawang.

 

Advertorial

Laporan : Dimas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.