Pemkot Bandar Lampung Hadiri Diskusi Publik Uji Integritas Wartawan di Tengah Arus AI
News Lampung Terkini
Newslampungterkini.com – Walikota Bandar Lampung, Hj. Eva Dwiana diwakili oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Bandar Lampung, Dr. Veni Devialiesti, S.P., M.M menghadiri Acara Diskusi Publik bertema Uji Integritas Wartawan di Tengah Arus Kecerdasan Buatan (AI).
Diskusi Publik ini berlangsung di Balai Wartawan, pada Senin, 17 November 2025.
Diskusi publik tersebut diselenggarakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung dalam rangka Pekan Pendidikan Wartawan Lampung.
Acara ini menjadi wadah bagi insan pers untuk memperkuat pemahaman dan integritas jurnalistik di era perkembangan teknologi kecerdasan buatan yang semakin pesat,.
Kehadiran perwakilan Pemerintah Kota Bandar Lampung menunjukkan komitmen dalam mendukung peningkatan kompetensi serta profesionalitas wartawan sebagai mitra strategis pemerintah dalam penyebaran informasi publik. (sn)
Baca Berita Lain di Google News
