25 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

PKKMB Fakultas Pertanian Unila Ditutup dengan Papermob dan Parade

News Lampung Terkini

Newslampungterkini.com – Hari terakhir PKKMB Fakultas Pertanian (FP) Universitas Lampung (Unila) dimeriahkan dengan penyelenggaraan papermob dan parade di Lapangan Sepak Bola Unila, Selasa, (20/8/2024).

Acara dimulai pukul 15.00 wib dengan gladi bersih penampilan papermob oleh seluruh mahasiswa baru FP, didampingi himpunan jurusan masing-masing.

Pada kegiatan papermob tersebut, mahasiswa menampilkan sepuluh formasi, termasuk bendera Indonesia, nama-nama jurusan dan logo FP.

Baca Juga :  DWP Universitas Jambi Studi Tiru ke DWP Unila

Kurniawan, selaku Ketua Pelaksana PKKMB Fakultas Pertanian 2024, menyampaikan, tujuan diadakannya papermob tahun ini adalah untuk mempererat silaturahmi antarjurusan di fakultas serta sebagai kenang-kenangan bagi mahasiswa baru.

“Kami ingin semua yang ada di sini menjadi satu, menjadi jaya, dan menjadi bersaudara semua,” ujar Kurniawan.

Meskipun terpapar terik matahari, 1.200 mahasiswa baru bersama sejumlah mahasiswa angkatan 2021 hingga 2023, menyambut dengan antusias penampilan papermob siangitu.

Baca Juga :  Rektor Unila Terima Audiensi Perwakilan Ikatan Keluarga Alumni Universitas Padjajaran

Kurniawan menjelaskan, dua warna dominan dalam formasi papermob adalah merah dan putih, melambangkan Dirgahayu Republik Indonesia ke-79 yang baru saja dirayakan.

Latihan papermob sendiri tidak memakan waktu lama, mahasiswa baru langsung menampilkan formasi dengan satu kali gladi bersih.

Kurniawan berharap, mahasiswa baru dan seluruh kakak tingkatnya tetap bersatu dan selalu semangat dalam menimba ilmu.

Baca Juga :  Rektor Unila Terima Audiensi Perwakilan Ikatan Keluarga Alumni Universitas Padjajaran

“Semoga kita menjadi satu. Semangat kuliahnya, jangan sampai putus. Selesaikan apa yang telah dimulai,” ujarnya.

Agenda ditutup dengan parade, di mana mahasiswa baru yang telah melaksanakan papermob diarak kembali menuju fakultas oleh seluruh panitia dan mahasiswa.

(sn/hm/da)

Baca Lebih Banyak Berita Klik di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.