24 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Anggota DPRD Lampung Nurhasanah Hadiri Peringatan Tahun Baru Islam

Newslampungterkini.com – Anggota Komisi III DPRD Provinsi Lampung Nurhasanah menghadiri Acara Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1445 H/2023 M dan Peringatan HUT Republik Indonesia ke-78 dengan tema Semangat Hijrah mewujudkan ASN Berakhlak, bertempat di Balai Keratun Lantai III, Komplek Kantor Gubernur, Senin (14/8/2023).

Acara yang mengusung tema “Semangat Hijrah mewujudkan ASN berakhlak” bertujuan untuk membuka kesadaran Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung tentang pentingnya penerapan akhlak mulia dan ASN ber-AKHLAK dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai abdi negara dan pelayan publik.

Baca Juga :  Lesty Putri Utami Anggota DPRD Lampung Suport Kegiatan Bimtek Pencegahan Korupsi

Nurhasanah  mengajak kepada seluruh peserta untuk senantiasa menjadi hamba yang bersyukur atas nikmat dan karunia yang telah diberikan oleh Allah.

“Marilah kita jangan pernah berhenti untuk bersyukur pada Allah SWT atas nikmat yang telah dilimpahkan kepada kita semua baik itu nikmat Iman, nikmat sehat, nikmat rezeki, nikmat bahagia dan lain-lain,” ucapnya

Sementara itu, Sekdaprov  menyampaikan bahwa peringatan Tahun Baru Islam 1445 H dan rangkaian peringatan HUT Kemerdekaan RI ke -78 ini memiliki makna untuk selalu memikirkan dan mempertimbangkan apa yang telah diperbuat dan apa yang bisa dibawa untuk hari esok.

Baca Juga :  Pj Gubernur Hadiri Pelantikan Pimpinan DPRD Lampung Masa Jabatan 2024-2029

Selanjutnya Fahrizal Darminto mengatakan bahwa makna penting lain dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 ini adalah agar senantiasa mensyukuri nikmat kemerdekaan yang masih dinikmati dan dirasakan hingga saat ini.

“Kalau masa lalu orang-orang dulu berjuang dengan bambu runcing dan lain-lain untuk meraih kemerdekaan, sekarang alhamdulillah kita sudah merdeka dan tidak perlu bersusah payah untuk mengangkat senjata,” ungkapnya.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Acara ini menghadirkan penceramah Ustadz Asep Kholis Nurjamil,S.HI,MKom.I yang mengangkat tema “Semangat Hijrah untuk mewujudkan ASN be-Akhlak”.

Asep Kholis Nurjamil menjelaskan definisi akhlak berdasarkan tinjauan islami dan tinjauan core value BerAKHLAK yang merupakan akronim dari Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.

Hadir dalam acara Jajaran Forkopimda Provinsi Lampung, Staf Ahli Gubernur, Pejabat Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung, ASN di Lingkungan Pemprov Lampung, Ketua MUI Lampung, Ketua NU Wilayah Lampung dan Ketua Muhammadiyah Lampung. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.