25 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Peringatan Hari Kemerdekaan, Bupati Parosil Beri Perhatian ke Pejuang Kemanusiaan dan Veteran

Newslampungterkini.com – Pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia Ke-76, Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus memberikan penghargaan dan santunan kepada veteran dan pejuang kemanusiaan yang gugur dalam melawan wabah covid-19, yakni atas nama Anwar Sobirin bin Purwadi.

Penghargaan dan santunan tersebut di berikan langsung secara simbolis oleh Bupati Parosil kepada dua orang Veteran dan keluarga Alm. Anwar Sobirin selaku tenaga kesehatan yang gugur dalam tugas kemanusiaan di tengah pandemi covid-19.

Penyerahan penghargaan dan santunan yang berlangsung di Aula Kagungan itu disaksikan oleh Wakil Bupati Drs. Mad Hasnurin, dan unsur Forkopimda Lampung Barat.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Pada kesempatan tersebut, Bupati Parosil Mabsus menyampaikan duka mendalam atas gugurnya salah satu tenaga kesehatan di Lampung Barat.

“Salah satu tenaga kesehatan kita di Kabupaten Lambar sudah dipanggil oleh Allah SWT, tentu kita berdoa mudah-mudahan segala pengabdiannya, segala jerih payahnya akan dicatat oleh Allah SWT sebagai catatan amal ibadah,” ungkapnya.

Selanjutnya Parosil meminta dukungan kepada para veteran yang mewakili dari jajaran-jajarannya ataupun veteran yang ada di Kabupaten Lampung Barat.

“Mohon doa restunya pak, mudah-mudahan wabah covid-19 ini segera berakhir,” ungkapnya.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Bupati Parosil Mabsus mengatakan pelaksanaan HUT RI tahun 2021 tersebut merupakan kali kedua dalam suasana di tengah pandemi covid-19.

“Tahun lalu suasananya cukup meriah, tetapi di tahun ini sungguh sangat menyedihkan karena di Kabupaten Lambar memasuki leve 4 terkait dengan pencegahan dan penanganan covid-19,” ungkap Pak Cik, sapaan akrab Bupati di bumi beguai sai betik itu.

Tetapi tentunya, lanjut Parosil, dengan suasana yang penuh kesederhanaan tersebut tidak akan mengurangi nilai dan makna yang terkandung dari peringatan HUT RI ke-76.

Baca Juga :  Rahmawati Herdian Anggota Komisi IX DPR RI Minta BPOM Perketat Pengawasan

Selain itu, Parosil berpesan kepada tenaga kesehatan yang ada di Lambar agar dapat memberikan pelayanan kesehatan yang baik terhadap masyarakat, mulai dari pencegahan dan penanganan covid-19 maupun penyakit-penyakit lainnya.

“Saya ingin mengingatkan kepada seluruh jajaran tenaga kesehatan agar bekerja sesuai dengan kode etiknya, berikanlah pelayanan yang baik sesuai dengan pitu program Pemerintah Kabupaten Lambar yaitu pelayanan kesehatan yang berkualitas,” pintanya.

Parosil meminta Nakes memberikan pelayanan yang cepat dan tidak membeda-bedakan status atau kelas, golongan ataupun keluarga.

(sen)

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.