27 Oktober 2024

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Puan Maharani Resmi Ditetapkan Sebagai Ketua DPR-RI

Newslampungterkini.com, Jakarta – Politisi PDI Perjuangan Puan Maharani resmi ditetapkan sebagai Ketua DPR-RI periode 2019-2024 dalam rapat paripurna DPR-RI, Selasa malam (1/10/2019).

Puan dilantik sebagai Ketua DPR di Gedung Nusantara II, Kompleks DPR/MPR, Senayan, Jakarta dalam rapat paripurna yang dipimpin oleh Ketua Sementara DPR Abdul Wahab Dalimunthe, yang didampingi Wakil Ketua DPR sementara Hillary Lasut.

Baca Juga :  Pj Gubernur Hadiri Ramah Tamah dengan Ketua MPR RI Ahmad Muzani dan Acara Syukuran Ketua DPRD Lampung Ahmad Giri Akbar

Puan dilantik bersama empat pimpinan DPR lainnya, yakni, Azis Syamsuddin (Partai Golkar) sebagai Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad (Gerindra) sebagai Wakil Ketua DPR, Muhaimin Iskandar (PKB) sebagai Wakil Ketua DPR serta Rachmat Gobel (Nasdem) sebagai Wakil Ketua DPR.

Berdasarkan UU MD3 yang baru, lima pimpinan DPR periode 2019-2024 dipilih berdasarkan partai dengan suara terbanyak di Pemilu 2019. Dan lima partai yang mendapat suara terbanyak adalah PDI Perjuangan, Gerindra, Golkar, PKB, dan NasDem.

Baca Juga :  Pemerintah Provinsi Lampung Revitalisasi Stadion Pahoman

Puan Maharani yang terpilih menjadi anggota DPR RI mewakili Daerah Pemilihan V Jawa Tengah tersebut sudah mengundurkan diri dari jabatan Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) sejak Senin (30/9/2019).

“Kemarin tanggal 30 September, saya sudah izin pamit pada Presiden untuk mengundurkan diri sebagai Menko PMK untuk bisa dilantik pada 1 Oktober ini sebagai anggota DPR,” kata Puan dalam konferensi pers di ruang Fraksi PDI Perjuangan DPR, gedung Nusantara I, Kompleks DPR/MPR seusai pelantikan Anggota DPR RI, Selasa (1/10/2019).

Baca Juga :  Diundang Diskusi Bareng Milenial, Yodhi Ditanya Solusi Atasi Banjir

Presiden Jokowi sudah menunjuk Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution sebagai Pelaksana Tugas Menteri Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.

(Bbg/Gs)

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.