12 Maret 2025

News Lampung Terkini

Berita Terkini

Komisi I DPRD Lampung Dorong Gubernur Tuntaskan Masalah Banjir

Newslampungterkini.com – Anggota Komisi I DPRD Provinsi Lampung Budiman AS mendorong Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal dan Wagub Jihan Nurlela memprioritaskan penanganan banjir dan perbaikan jalan rusak pada program kerja 100 hari.

Menurut Budiman, banjir menjadi persoalan utama yang dikeluhkan masyarakat, terutama saat hujan lebat.Menurutnya, normalisasi sungai dan perbaikan drainase merupakan hal yang harus menjadi perhatian utama.

“Banjir ini sering terjadi, jadi harus menjadi prioritas. Pemerintah harus menganggarkan dana untuk normalisasi sungai dan perbaikan drainase agar air dapat mengalir dengan baik,” kata Budiman, Senin (3/03/2025).

Selain itu, Budiman juga menyebut masalah infrastruktur jalan juga merupakan keluhan yang banyak ia terima dari masyarakat.

Dia pun berharap Mirza-Jihan dapat segera melakukan perbaikan demi kelancaran aktivitas warga.

“Jalan rusak juga menjadi kendala di masyarakat. Keluhan ini banyak kami dengar, dan saya yakin Gubernur Mirza mampu memperbaiki infrastruktur agar lebih baik,” ujarnya. (*)

Baca Lebih Banyak Berita di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2015 | Newslampungterkini.com | PT Lampung Terkini Mediatama | Newsphere by AF themes.